Pernikahan Diam-Diam; Maudy Ayunda dan Maia Estianty?

Thursday, May 26, 2022





Pernikahan Diam-Diam; Maudy Ayunda dan Maia Estianty? Yuk, cari tahu jawabannya.

Pernikahan adalah peristiwa penting dalam hidup setiap orang karena kehidupan baru akan dimulai. Bahkan ada yang mengatakan kalau pernikahan dan berumah tangga itu merupakan ibadah terpanjang.

 

Begitu pentingnya pernikahan sehingga banyak yang merayakannya secara besar-besaran, diumumkan ke masyarakat umum bahkan ada yang diliput oleh media televisi. Entah itu sebagai pengumuman, acara hiburan atau ada unsur bisnis di dalamnya, wallahualam.

 

Namun, tak sedikit yang merayakannya dengan hanya menghadirkan keluarga terdekat saja dengan alasan macam-macam. Lalu bagaimana kalau itu dilakukan oleh public figure?

 

Pernikahan Diam-Diam Maudy Ayunda dan Maia Estianty

 

Baru saja publik dikejutkan oleh pernikahan Maudy Ayunda. Tiba-tiba saja, dia menampilkan foto-fotonya sedang memakai gaun pengantin bersama seorang pria di akun Instagram miliknya.

Lalu berbagai ucapan selamat muncul di kolom komentarnya. Oh, ternyata Maudy Ayunda telah menikah.

 

Tiga tahun sebelumnya, publik juga dikejutkan oleh pernikahan diam-diam Maia Estianty dengan Irwan Mussry. Mereka menikah di Masjid Tokyo Camii dan tidak ada satupun media yang meliput.

Yap, mereka disebut melakukan pernikahan diam-diam.

 

Sepertinya, istilah pernikahan diam-diam itu disematkan oleh pewarta berita hiburan. Mereka kecolongan karena tidak bisa mengabarkannya atau menuliskan di media mereka mengenai proses pernikahan public figure itu.

 

Padahal, kalau itu diberitakan, bisa mendulang pembaca atau pengungjung di medianya, seperti proses pernikahan Lesti dengan Rizky Billar maupun Atta Halilintar dengan Aurel Hermansyah.

 

Itu beritanya bisa ditulis berulang kali di media yang sama dengan isi berita yang sama, judulnya saja yang diganti-ganti. 

Namanya juga public figure, semua tentang mereka adalah berita empuk yang bisa mengundang rasa ingin tahu netizen.

 

Tulisan ini tidak akan mengulik tentang pernikahan diam-diam kedua artis tanah air tersebut ataupun tentang kehebohan pernikahan Atta-Aurel dan Risky-Lesti.

Siapa saya yang mau kepoin mereka, hahaha.


Tentu berbeda kalau itu pernikahan anak saya, maka akan saya kepoin sejak acara lamaran, mappettuada hingga acara pesta pernikahannya.


Namun, mari kita membahas sedikit soal pernikahan diam-diam itu.

Secara pribadi, saya tidak setuju dengan istilah pernikahan diam-diam baik yang dilakukan oleh sebagian artis Indonesia  itu maupun oleh orang yang bukan artis. 

 

Lah, pernikahan mereka itu kan pastinya dihadiri beberapa orang, minimal kedua keluarga dari masing-masing pengantin sebagai saksi.

Bukankah pernikahan itu adalah peristiwa saklar dan menjadi peristiwa yang membahagiakan bagi kedua keluarga?

 

Sesederhana apapun suatu pernikahan  tidak bisa ujug-ujug terjadi atau sekadar mengucapkan, “dibantu ya, bimsalabim  jadi apa? Prok-prok-prok.” itu sih permainannya Pak Tarno.

 

Ada berbagai persiapan yang dilakukan sebelum acara pernikahan, apa sajakah itu? Jangan berhenti baca sampai di sini ya.

 

Inilah List Persiapan Pernikahan 

 

Selain persiapan pasangan pengantin (lah, masa iya menikah tanpa pasangan) LOL, berikut ini list yang harus disiapkan.

 

Tanggal dan Waktu Pernikahan

 

Biasanya, orang tua kedua calon pengantin memberi andil dalam penentuan waktu pernikahan. Biasa disebut sebagai “tanggal baik.” Bisa berdasarkan penanggalan Islam, yaitu Hijria atau berdasarkan momen penting dari kedua pasangan. 


Misalnya, tanggal kelahiran dari salah satu calon pengantin, tanggal kelahiran salah satu orang tua keduanya, atau tanggal jadiannya, dan sebagainya.

Ada pula yang memilih weekend dengan pertimbangan, waktu libur biasanya banyak tamu yang lowong waktunya, tetapi harus dipertimbangkan soal weekend ini karena tarif gedung/hotel lebih mahal dibandingkan hari biasa.

 

Berkas Pernikahan

 

Berkas pernikahan ini sangat penting supaya sah menurut hukum agama dan negara. Apa saja yang perlu disiapkan?


  1. Surat Keterangan Belum Menikah dari kelurahan.
  2. Fotokopi KTP dan kartu Keluarga masing-masing
  3. Pas Foto ukuran 2x3 dan 3x4, biasanya jumlahnya masing-masing 4 lembar
  4. Izin kawin jika calon pengantin adalah anggota TNI/POLRI
  5. Fotokopi ijazah terakhir
  6. Materai sebanyak 6 lembar

 

Mengenai berkas-berkas tersebut, bisa ditanyakan langsung kepada petugas KUA, siapa tahu ada perubahan.

 

Undangan

 

Sekalipun dilaksanakan secara sederhana, proses pernikahan tetap memerlukan undangan, minimal buat orang-orang terdekat. Apalagi jika dilaksanakan secara besar-besaran. Maka siapkan undangan minimal satu bulan sebelum hari  -H.

Jika diperlukan suvenir, maka cari pula suvenir jauh-jauh hari, mulai dari pemesanan, bentuk dan harga. 

 

Konsep Acara

 

Konsep pernikahan harus dibicarakan dengan kedua keluarga besar, apalagi jika keduanya berasal dari daerah yang berbeda. 


Misalnya menggunakan konsep adat, maka sangat penting membicarakan terlebih dahulu konsep adat bagaimana yang mau dipakai, karena setiap adat berbeda pakaian, prosesi upacara hingga riasannya.

 

Makanan

 

Dahulu persiapan makanan untuk pesta dilakukan oleh keluarga masing-masing dengan melibatkan keluarga dan tetangga. Mereka datang ke rumah untuk memasak secara bergotong royong.

Seiring dengan waktu, kegiatan itu sudah jarang dilakukan, terutama di kota-kota besar. Sekarang sudah ada jasa boga atau lebih dikenal dengan katering. 


Nah, sebelum pemesanan katering, lakukan survey rasa dan harga terlebih dahulu. Bicarakan dengan pejasa boga tentang jenis makanan dan jumlahnya yang disesuaikan dengan perkiraan jumlah tamu yang akan datang.

 

Dokumentasi

 

Setiap momen adalah kenangan yang terbingkai
 

Pernikahan adalah momen terindah dalam hidup manusia. Berharap itu adalah peristiwa yang pertama dan yang terakhir, maka momen-momen indah itu harus diabadikan.


Maka tak lengkap suatu pesta tanpa kehadiran fotografer. Carilah fotografer yang handal dan betul-betul memahami konsep acara dan mengenal orang-orang terdekat pengantin.

 

Jangan sampai fotografer hanya sibuk memotret orang-orang yang dikenalnya saja atau orang-orang yang nampak ganteng atau cantik, padahal mereka itu bukan orang yang penting-penting amat untuk diabadikan dalam album kenangan pernikahan mereka.


Penutup

 

Demikianlah beberapa persiapan yang biasanya dilakukan sebelum acara pernikahan digelar. Persiapan itu barulah berupa persiapan acara, kita belum mengulik persiapan mental, pengetahuan tentang berkeluarga dan ilmu parenting.

Segitu saja sudah cukup ribet dan melibatkan banyak orang bukan?

 

Jadi masih mau mengatakan kalau Maudy Ayunda melakukan pernikahan diam-diam?

Kalian saja kali yang tidak diberi tahu apalagi diundang, wkwkwk.

 

Oh yah, sekalipun saya hanya rakyat biasa dan bagian terkecil dari netizen, boleh dong ikut mendoakan.


Semoga pernikahan Maudy Ayunda dengan Jesse Choi mendapatkan berkah dan kelak menjadi keluarga yang sakina mawaddah dan warahmah. Amin.


Makassar, 26 Mei 2020

Dawiah 

 

 

16 comments

  1. Iyaaa iiih. Saya engga setuju kalo dibilang pernikahan diam². Media aja yg sirik, engga diundang. Bisa aman selamat dari liputan, karena yg mendaftarkan ke KUA ayahnya Maudy sendiri. Suaminya Maudy juga udah mualaf dr kapan. Weeek...Aku suka lhoo, intinya dapet. Maudy menginginkan pernikahan yg sakral, di halaman rumah sendiri. Jangan tanya rumahnya seguedee apah...Haha...

    ReplyDelete
  2. Aamiin..Bener tuh, Bun, yang bilang pernikahannya diam-diam karena enggak diundang jadi enggak tahu. Tapi memang sekelas selebriti mereka bisa simpan persiapannya, itu keren juga. Jadi semua yang terlibat , keluarga, sahabat, vendor pernikahan juga enggak gembar-gembor. Semua tersimpan rapi hingga hari H

    ReplyDelete
  3. Betul itu yg bilang pernikahan diam diam karena dia tidak diundang saja kali. Hehehe. Alhamdulillah ya mereka sudah sah. Ikut mendoakan juga semoga Sakinah mawadah warahmah. Aamiin...

    ReplyDelete
  4. Iya setuju, gak diem2 kok cuma emang mungkin pada males bilang ke wartawan aja supaya acaranya lebih sakral dan gak berisik hehe

    Sukaa banget ama couple Maudy dan Jesse ini deh

    ReplyDelete
  5. Padahal pernikahan seperti Maudy Ayunda yang ku idam idamkan. Kalau bisa, pas ijab kabul akunya masih di kantor aja kerja. wkakaka. Salut sih tapi Maudy, intimate, ga aneh aneh, dan meski public figure rahasianya masih terjaga :')

    ReplyDelete
  6. Yang bilang pernikahan diam-diam kan media, soalnya mereka ngga dapet banyak berita tentang persiapan sebelum pernikahan dan sesi pernikahan.
    Juga waktu ditanya wartawan, baik manajer dan teman Maudy ndak ada yang berani bocorin sebelum Maudy post foto di IG.
    Kalau dari pihak Maudy dan teman-temannya ya tidak diam-diam, kan jelas nikahnya kapan.

    ReplyDelete
  7. Menurut aku sih bukan pernikahan diem diem banget ya
    kalo diem diem ga mungkin dishare ke medsos

    btw untuk tips persiapan pernikahannya komplit dan detail ya, semoga kepake untuk para calon pengantin

    ReplyDelete
  8. Haha, bener, Mak.. Bukan pernikahannya yang diam-diam, tapi kita aja yang emang ngga dikasih tau. Wkwk..

    Pinter banget ya, Maudy nyimpennya. Pun sahabat-sahabatnya, ngga ada yang "ember". Salut, Maudy berhasil mewujudkan pernikahan impiannya. Sakral, dan dilaksanakan di rumah pribadi. Bukan di gedung seperti artis-artis lainnya.

    Tapi walau dihelat di rumah, tetap aja mewah wong rumahnya besar. 🤭

    ReplyDelete
  9. Unik ya...
    Kalau jadi artis itu selalu ada yang membawa serta konsekuensi setiap perilaku mereka pasti menuai pro-kontra.
    Padahal nniatnya sudah benar, tapi selalu ada media yang menggunjing. Kalo gak gitu, gak seru, ceunah..
    Hehhee..

    Tapi pernikahan yang diberkahi adalah perjanjian suci antar keduanya dengan saksi dan disahkan piihak KUA.
    Semoga Allah berkahi selalu pasangan yang menikah untuk diniatkan ibadah kepadaNya.
    Aamiin~

    ReplyDelete
  10. Hehe iya ya
    Pernikahan Maudy Ayunda jadi trending topik
    Salut
    Emang harusnya sebuah pernikahan seperti itu
    Berlangsung khidmat, tanpa heboh sana sini.cukup keluarga dan kerabat yang diundang

    ReplyDelete
  11. Ikut mengaminkan doa baik buat Maudy dan suaminya.
    Iya emang nggak pernikahan diam-diam, netizen dan wartawan aja yang nggak tahu rencana mereka ya, hahahaa. Bisa aja nikahnya mendadak dan tak dapat gedung, mending di rumah mereka yang cukup luas. Apalagi rumahnya cozy dan banyak ruang terbuka gitu

    ReplyDelete
  12. Akuu dulu mempersiapkannya jg diam2 mak cuma 1.5 bulan saja.alhamdulillah lancar semua sqmpai.tmb kantor blas gatau(gusti ranggi dan ayam ringgo)

    ReplyDelete
  13. Tapi keren ya sampai ga ada satupun awak media yang tahu. Berarti bener benr mewanti tukang dekor, tukang make up, baju pengantin dll bener bneer harus pada diem ya biar bisa mulus sampai hari H.

    ReplyDelete
  14. Itu mah bukan pernikahan diam-diam, karena trending juga infonya. Kalo diam-diam gak ada yang tau, tau-tau hamil kan. Kalo mereka keliatan nikahnya dgn banyak persiapan hehehe

    ReplyDelete
  15. Aamiin... Saya yang jarang banget update berita entertainment pun kaget mba, kok tiba-tiba aja Maudy Ayunda udah nikahan. Kayaknya baru aja dihebohin tentang dia yang bingung mau pilih kuliah dimana karena keterima di 2 universitas terkenal di luar negeri. Eeehh kok udah nikah ya sekarang. Bener juga, itu bukan diam-diam lah, selain keluarga dan orang terdekat memang ga dikasih tau hehehe... Netijen kecolongan :))

    ReplyDelete
  16. Betul mom malah saya respect sama yang menikah tanpa pemberitaan media karena menikah itu salah satu acara saklar yang harusnya bukan jadi konsumsi publik sih

    ReplyDelete