Kopdar IIDN Makassar Akhir Tahun 2018: Penuh Drama dan Banjir Sponsor

Saturday, December 29, 2018


Assalamualaikum sahabat pembaca.


Menulis adalah keterampilan dasar manusia, tetapi menulis dengan baik dan benar perlu proses pembelajaran dan latihan terus menerus. Olehnya itu, seseorang yang ingin menjadi penulis membutuhkan teman yang sevisi, teman yang memotivasi tanpa menjatuhkan, dan berada di lingkungan yang sesuai.

Kata orangtua dahulu, kalau mau wangi bergaullah dengan penjual minyak wangi. Jadi kalau mau jadi penulis bergaullah dengan penulis. Tzaah!

Bayangkan, betapa senangnya jika kita berkumpul dengan orang-orang yang sevisi. Kita bisa saling memotivasi, dan saling berbagi ilmu serta informasi demi peningkatan kualitas diri, terutama dalam hal menulis.

Kita juga butuh wadah untuk berlatih, di mana di dalamnya ada orang-orang yang mau berbagi ilmu, mau memberi masukan, dan kritik yang membangun demi peningkatan kualitas tulisan. 

Mungkin itulah salah satu tujuan komunitas IIDN ini dibentuk. Menghimpun ibu-ibu yang memiliki hobi, minat, dan cita-cita yang sama. Menulis.

Maka   patutlah saya  berterima kasih kepada IIDN, karena di sanalah saya mendapatkan kembali gairah menulis yang sekian puluh tahun mati suri. Bisa dibilang, inilah titik balik kembalinya saya ke dunia kepenulisan. Walaupun masih terbilang newby.

Sebelum saya menceritakan drama yang terjadi saat mengikuti kopdar akhir tahun 2019 dengan member IIDN Makassar.  Simak dahulu informasi tentang IIDN.

Mengenal IIDN


IIDN adalah singkatan dari Ibu-Ibu Doyan Nulis, suatu komunitas menulis yang didirikan oleh Indari Mastuti pada 24 Mei 2010. Dengan visi “Mencerdaskan Perempuan Indonesia.” IIDN sudah memiliki 10.000 lebih member yang tersebar di seluruh Indonesia, termasuk di Makassar.

Selain itu, IIDN memiliki misi yang sangat keren.

  • Menerbitkan minimal 1 buku untuk setiap anggota IIDN
  • Meningkatkan produktifitas anggota di berbagai media di Indonesia
  • Meningkatkan kemampuan anggota dalam bidang penulisan
  • Mempererat kolaborasi positif antar anggota di berbagai bidang



Lihat visi dan misinya, maka tidak ada alasan  untuk tidak bergabung di komunitas ini kan?

Kembali ke cerita drama yang saya maksudkan di atas. Ini terjadi  saat menuju ke lokasi dan saat  kopdar itu berlangsung. 

Sebenarnya lokasi tempat acara KOPDAR IIDN Makassar itu tidak terlalu jauh dari rumah saya. Tepatnya berada  di Hotel Education, jl. Andi Djemma Makassar. 
 Google Maps menginformasikan kalau hanya butuh waktu 22 menit dari rumah saya untuk sampai ke sana. Kalau tak ada aral sih. 


Drama Pertama


Setelah menyatakan bersedia hadir, maka hari itu saya bergegas melakukan pekerjaan domestik. Kan, tidak lucu kalau tinggalkan rumah dalam keadaan berantakan. Apa kata Ayangbeb?😄

      Pukul 13.30 saya pesan ojol (ojek online), tidak lama handpone memberi sinyal kalau dapat driver yang siap menjemput. Eh … dibatalkan oleh drivernya, katanya  posisinya jauh dan hujan.

Kalau jauh, ok lah yah, tapi kalau alasannya hujan?
Kan pakai mobil, kenapa juga hujan dijadikan alasan. Beuh.

Setelah menunggu beberapa menit, akhirnya dapat ojol juga. Drivernya adalah laki-laki tambun berkacamata, sopan, dan ramah.

Saat di dalam mobil, drivernya bertanya.
“Di bagian mana-ki mau turun Bu?”
“Maksudnya?” Balik tanya.
“Kan ibu mau ke Jl. Andi Djemma, panjang itu jalan Bu.” Driver menjawab dengan sabar.
“Oh maaf, saya mau ke Hotel Education.”
“Dimana itu di?”
“itu-mi saya juga tidak tahu, tadi cari di google maps tidak terbaca-ki.”

Sementara itu, saya lihat percakapan di grup WA, ada  Abby  yang menginformasikan kalau Hotel Education terbaca sebagai Edotel Hotel, dan informasi itu saya teruskan ke pak driver.

“Oh iye Bu, kulihat-mi juga.” Jawabnya riang seriang hati saya.

Lima menit kemudian mobilpun  bergerak lincah.  saya sudah duduk manis manja  di belakang Pak sopir yang sedang bekerja diiringi bunyi hujan.

Tik … tik … tik  … bunyi hujan di atas atap mobil.
Airnya turuun tidak terkira …
Cobalah tengok kaca-kaca mobil …
Muka belakang basah semua …

Serius, lagu itu saya senandungkan dalam hati. Mencoba berdamai dengan cuaca yang dingin.

Drama Kedua


Memasuki jalan Veteran, tanda-tanda kemacetan mulai datang tetapi masih berjalan walaupun lajunya sedikit melambat. Naaa … saat mobil berbelok ke Jalan Andi Djemma, barulah kemacetan itu benar-benar terjadi.

Bahkan 500 meter dari Edotel Hotel, semua kendaraan seakan berhenti. Ada beberapa mobil dan motor yang balik arah. Mungkin pikirnya, daripada bermacet-macet ria lebih baik pulang atau cari jalan lain.

Untuk menempuh jarak sejauh 500 meter itu, kami menghabiskan waktu kurang lebih 45 menit. 
Masya Allah! Luar biasa kotaku kini. 

Drama Ketiga

Saya sudah membayangkan kalau member IIDN yang hadir tidak sebanyak yang datang pada  kopdar IIDN tahun lalu.  Terlihat di grup facebook IIDN, yang bersedia hadir hanya 9 orang. Itupun terhitung dengan jumlah pengurusnya sebagai pengundang.


Ada juga yang agak ragu, makanya pilihan “mungkin” yang  dicontreng (kalau yang ini tingkat kehadirannya bisa dibilang  maybe no mybe yes).

Jumlah yang hadir itu tidak sampai 1/30 dari member IIDN Makassar. Lah jumlah membernya saja sudah 435. Tapi yah itulah kenyataannya. Hujan, macet, dan bla…bla.. menjadi musababnya.  

Kegiatan yang awalnya direncanakan akan menulis di blog bersama-sama itu pupus sudah. Bukan karena yang hadir hanya sedikit,  tetapi saya dan beberapa teman lainnya datang telat. Lagi-lagi alasannya karena macet.

Sebenarnya acara ini tidak sepenuhnya tidak berhasil,  karena masih ada Ibu Misrah yang buka laptop dan sempat berdiskusi tentang blognya kepada Mugniar, ketua IIDN Makassar.


Sayapun tak mau kalah, buka blog dan tanya-tanya, lalu atur-atur tema blog. Walaupun belum tuntas setidaknya dapatlah sedikit ilmunya. 

Banjir Sponsor


Kabar bagusnya, acara ini dibanjiri sponsor. Tengok yuk, siapa saja sponsornya.



Salah satu penyebab batalnya suatu acara, adalah ketika tidak dapat tempat yang memadai. Alhamdulillah, kopdar kali ini  dapat sponsor dari SMKN 6 Makassar, Edotel Hotel. Terima kasih saya ucapkan kepada Bapak Drs. Amar Bakti.

Ada ibu cantik nan dermawan Ibu Ida Sulawati owner Aminah Akil Silk. Beliau telah menyiapkan kain sutra dengan berbagai jenis motif dan warna yang indah.


Ada pula Andi Bunga Tongeng, ibu cantik nan lincah owner Kamummu. Terima kasih ya Unga.

Abby Onety Collection juga tak mau ketinggalan. Kalau yang ini nih miliknya Ibu Ketua 2 IIDN Makassar. Terima kasih dinda.

Sponsor berikutnya adalah Sophie ETC Makassar. Disamping menyediakan produk-produknya untuk peserta kopdar, juga menghadirkan Ina dan Chiko  yang siap mengajar ibu-ibu make up  Sophie Paris, termasuk cara melukis alis.

Sayangnya saya belum sempat belajar melukis alis, Ina dan Chiko harus balik ke kantornya. Terima kasih ya Ina dan Chiko.


Tak lupa pula saya ucapkan terima kasih kepada  Nunu Amir. Beliau juga mensponsori acara ini dengan memberikan buku Membuat Blog dengan 3 Platform.

Semoga para sponsor semakin sukses usahanya, kariernya, dan apapun yang dikerjakan. Insya Allah semua yang telah diberikan akan menjadi amal jariah.  Aamiin.  
Semoga pula ibu-ibu yang tergabung di dalam komunitas ini, tidak berhenti belajar dan semakin produktif. Termasuk saya tentunya.

Yuk, kita belajar bersama dan jadilah ibu yang cerdas!


Sumber:
Facebook Ibu-Ibu Doyan Nulis Interaktif.


79 comments

  1. Paling enak skalimi kak klo bisa dpertemukan dgn org2 yg punya minat dan sm dgn kita.. apa lg klo bisa bentuk komunitas2 yg melakukan kegiatan yg produktif dan positif buat org sekitr.. sukses terus buat komunitasny kak

    ReplyDelete
  2. Suka ceritanya kak, lengkap dengan penjelasaN apa itu IIDN. Soalnya yang baca, belum tentu semua tau ya kak, heheh..

    ReplyDelete
  3. Keep inspiring dan productive bund. Ikut kopdar seperti ini selalu seru ya bunda, tidak hanya dapat ilmunya tapi juga silaturahimnya terjalin. Apalagi ada banyak sponsor yang mendukung , walau badai menghadang pasti tetap semangat yaa bunda..

    ReplyDelete
  4. Sukses selalu Bunda-bunda IIDN,
    semangat terus untuk kegiatan positifnya.

    tidak gampang menyerah oleh keadaan
    walau hujan menerjang
    tetap kuat dan satu tujuan

    ReplyDelete
  5. MEnyenangkan memang ketemu teman2 yang seminat dan sama-sama ibu-ibu. Apalagi kalo tipikal jenis pembicaraannya mirip2 :D

    ReplyDelete
  6. Whaa acaranya banjir sponsor nih sayang yg datang gak banyak ya. IIDN Jakarta kapan ya, mau ikutan deh...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyah, jadinya yang datang itu dapat dobel-dobel de

      Delete
  7. Mantap Ibu.. So inspiring activity.. Ketemu dengan IIDN Makassar yang punya minat yang sama tentu sangat menyenangkan. selain berbagi ilmu, sponsornya juga lumayan bnyak..yang muda-muda ajha terkalahkan nih, hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ayo kita juga kopdar khusus untuk grup WA blogger Makassar

      Delete
  8. IIDN keren. Saya pun belajar menjadi penulis melalui IIDN. Semoga tetap kompak nih...

    ReplyDelete
  9. Sponsornya banyak juga ya, sayangnya banyak yang berhalangan hadir. Tapi, apapun iu semoga pertemuan ini menjadi awal yg baik untuk IIDN Makasar ya Bund

    ReplyDelete
  10. Jadi pengen ikut IIDN deh. Selama ini cuma ngikutin dari sosmed aja

    ReplyDelete
  11. Wow... acara yang penuh manfaat. Komunitas yg keren. Semoga next tambah sukses acaranya 😊

    ReplyDelete
  12. Wah serunya bu Dawiah. Jadi penasaran dengan komunitas IIDN, cus lgs buka grupnya di FB. Sukses terus ya bu Dawiah dan teman2 blogger Makassar 😉

    ReplyDelete
  13. Ternyata sudah lama juga ya komunitas ini. Kalau mau join gimana caranya kak? Bagus sekali saya liat misinya. Bisa punya karya dalam buku. Pengenka juga. Hehe.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Gampang. Minta di grup FB saja nanti adminnya yang approve

      Delete
  14. Wah Bunda Orang Makasar ya? Baru tahu saya. Ternyata bunda perjuangan ya datangnya. Tapi pasti gemes juga ya jaraknya cuma tinggal 500 meter lagi tapi macetttt. Hadeuhhhh. Kalau nggak hujan bisa jalan ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul, lebih cepat jalan kaki. Hanya itu hujan lebat banget.

      Delete
  15. Wah, perjuangan banget, mb. Semoga di malang suatu saat bisa ikut kopdar sesama penulis.

    ReplyDelete
  16. Pingin ikutan gabung IIDN gmn caranya mbak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Gampang Mbak, masuk ke grup Ibu-Ibu Doyan Nulis Interaktif di grup facebook, terus klik gabung. Lalu tunggu persetujuan dari adminnya.

      Delete
  17. Saya cuma punya satu pertanyaan. Kapan diadakan kopdar di Lampung? ��

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah kalau pertanyaan itu, tanya deh sama ketuanya. Kalau ndak salah Naqiyah Syam ketuanya.

      Delete
  18. Saya setuju bunda, menulis adalah sebuah proses. Butuh pembelajaran Dan latihan terus menerus. Sayangnyaa Saya nda bisa hadir di kopdar kemarin ini padahal sudah berencana hiks, Ada deadline yang menghadang. Sukses terus buat IIDN, Makin maju berkembang

    ReplyDelete
  19. Waaah semangat mbaaak.. saya belum pernah ikutan kopdar komunitas. Huhu.. kadang waktu jadi kendala nie. Tapi alhamdulilah masih tetap bisa bertamu melalui blogwalking. Hahaha..

    ReplyDelete
  20. Semoga anggota IIDN bisa menjadikan komunitas ini menjadi ajang silahturahmi, meningkatkan kualitas tulisan. Tidak hanya karena sponspor banyak

    ReplyDelete
  21. Tak ada yang instan dalam sebuah kesuksesan ya Bund.Sukses untuk IIDN nya. Semakin banyak yang bergabung dan semakin maju menularkan kepenulisan yang produktif

    ReplyDelete
  22. Acaranya bermanfaat sekali yaa, Mba. Sukses selalu untuk IIDN Makassar :). Btw, IIDN untuk Sulawesi Tenggara udah ada kah?

    ReplyDelete
  23. 500 meter ditempuh dalam waktu 45 menit. Kalau gak hujan, kayaknya mendingan jalan laki ya, Mbak. Semoga IIDN Makassar selalu kompak :)

    ReplyDelete
  24. Seru banget kopdarnya. Di Semarang kayaknya ada juga komunitas IIDN aku belum gabung karena belum jadi ibu-ibu. Ternyata Mbak Mugniar itu ketua IIDN Makassar ya? Aku baru tahu setelah baca postingan ini. Btw, seru ya ada banyak sponsor juga. Aku juga bakal seneng banget kalau ada acara yang disponsori Sophie Paris.

    ReplyDelete
  25. Mbak Mugniar ya ketua IIDN Makasar? Semoga visi dan misi IIDN berhasil ya Bu. Aku juga ikut IIDN tapi yg grup besar si FB aja hehe

    ReplyDelete
  26. Wuihhh banjir sponsor gitu, yang datang dapat semua ya mba. Aku juga pertama kali ikut komunitas menulis dengan gabung IIDN, tapi di Semarang.

    ReplyDelete
  27. Salam kenal dan sukses selalu utk tmn2 IIDN Makasar ya...

    ReplyDelete
  28. Semoga IIDN Makasar makin maju dan sukses. Musim hujan memang bikin jadi malas buat kemana-mana, apalagi kalau macet. Butuh niat yang kuat kalau mau datang kopdar saat hujan.

    ReplyDelete
  29. Keren yaa IIDN ini, membernya tersebar di banyak kota dan aktif semua. Di Jogja juga banyak blogger sekaligus member IIDN, tulisannya bagus2 semua :)

    ReplyDelete
  30. Sukses terus bun sama IIDN Makasar. Masyaallah, keren banget ya ibu-ibu jaman sekarang produktifnya menjadi penulis. Kece, euy!

    ReplyDelete
  31. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  32. Di tempat saya, IIDN nya sedang surut kegiatan mbak.
    Semoga IIDN Makassar makin sukses ya.

    ReplyDelete
  33. Oh, maksudnya mungkin taksi online ya, Mbak? Saya kalau dengar kata ojek, ingetnya ke motor soalnya, hehe..

    Betewe, sukses untuk IIDN Makassar yaa.. IIDN Solo insya Allah bulan ini atau bulan depan juga akan kopdar. :)

    ReplyDelete
  34. Qadarallah, gak bisaka hadir. Hujan membuatku maju mundur untuk ikut, apalagi ada anak kecil yang selalu harus "ditenteng" di mana-mana.

    ReplyDelete
  35. IIDN Mantap Djiwa! Aku pertama kali dengar IIDN tuh dari radio, di kota kecil yang namanya Tulungagung, jawa timur.

    Itu pun tahunya sekitar tahun 2013 atau 2014. Masya Allah, makin jaya aja ya sekarang bisa sampai kemana-mana.

    ReplyDelete
  36. suksessss selalu untuk IIDN
    sukses juga ya bun
    mari berprestasi melalui dunia menulis

    ReplyDelete
  37. IIDN Makassar sering kopdar ya, mba...?
    Kompak sekali yaa...
    Senangnya bisa berkumpul bersama sahabat-sahabat semisi dan sevisi. Makin semangat berkarya jadinyaa...

    ReplyDelete
  38. Sebelum gabung2in dengan komunitas blogger, aku gabung dengan komunitas IIDN loh. Aku gabung IIDN pusat sama IIDN Semarang

    ReplyDelete
  39. wih seru sekali kopdarnya. sponsornya juga salah satu pendukung berjalannya acara.

    aku paling suka kalau ada acara make up. apalagi ada ilmu bikin alis. haha, selamat....sukses ya acaranya.

    ReplyDelete
  40. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  41. Wah keren nih Iidn makassar. Produktif terus ya bunda. Seneng kalo bisa kopdar sama temen2 yg seide

    ReplyDelete
  42. Ya ampuuun IIDN... Aku inget banget pertama kalinya gabung ke grup Facebook yaitu ke IIDN. Waktu itu aku lagi cari lingkungan baru yang sealiran denganku, soalnya waktu itu baru mulai ngeblog dan lagi seneng2nya nulis banget. Dari IIDN-lah aku ketemu temen yang juga tinggal di luar, tapi nggak tahu sekarang masih aktif apa enggak medsosnya. :(

    ReplyDelete
  43. Waah seneng ya mbak bisa ikut hadir di kopdar IIDN. Saya juga member IIDN tapi masih silent teader..semoga IIDN terus membawa berkah tuk membernya.

    ReplyDelete
  44. Mak Mugniar ketuanya? Waaah... Beliau juga aktif sekali menulis. Senangnyaaa ibu2 Makassar hebat2 yaaa :) salam kenal dari Sidoarji

    ReplyDelete
  45. Saya termasuk aktif ikut komunitas inindinawal2 pendiriannya. Seiring berjamur nya komunitas lain jd jarang aktif lg. Prngen deh aktif tp ga kesiwer...

    ReplyDelete
  46. Waah seru banget nih acara IIDN banyak sponsornya, banyak banget ya yang didapat dengan gabung komunitas menulis, apalagi bisa sharing ilmu dan lainnya, sukses terus ya IIDN Makassar, semoga acara selanjutnya lebih sukses lagi

    ReplyDelete
  47. Senangnya Mak, bisa kopdar gitu. Banyaknya juga tawwa hadiah sponsornya. Pasti semua dapat ini, secara kelihatannya yg hadir lebih sedikit dari hadiahnya, hehehh

    ReplyDelete
  48. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  49. wah keren banget, komunitas daerah IIDN kompak dan seru. Di Jambi belum ada nih.

    ReplyDelete
  50. Sayang sekali yaaa yang hadir tidak banyak, padahal banjir sponsor. Tapi tak apalah ya mba, yang penting bisa berbagi ilmu. Mba Muniar nih udah piawai banget kalau soal ngeblog ya.

    ReplyDelete
  51. Sukses selalu ya buat IIDN Makassar

    ReplyDelete
  52. Komunitas yang keren ya Bunda, senang sekali bisa bergabung di komunitas ini. Apalagi jika sudah punya agenda rutin dan terjadwal spt di makasar. Semoga sukses ya buat IIDN Makasar. Salam

    ReplyDelete
  53. aku pernah juga gabung ibu ibu doyan nulis ini, tapi gak aktif, hehehe. karena dulu aku lebih cenderung ke blog sih ketimbang nulis naskah buku.

    ReplyDelete
  54. Wow IIDN ada di mana2 ya. Kain suteranya cantik banget motif2nya. Jadi mupeng nih

    ReplyDelete
  55. Seneng ya bisa kopdar IIDN Makasar. Saya juga IiDN LN.dulunya mbak. Dari Malaysia. Setelah itu saya malah gak aktif lagi. Jadi kangen deh sama temen temen IIDn.

    ReplyDelete
  56. IIDN Makassar ini kece-kece banget, terus semangat menulis dan semakin kompak IIDN Makassar :)

    ReplyDelete
  57. Semangat mbak! Yang hadir betul-betul member berdedikasi semua ya,hehe.:) semoga di bogor bisa ada kumpul-kumpul gini juga deh. Pingin euy...

    ReplyDelete
  58. Salut dengan kegigihanny mb
    Walau hujan dan jauh tetep datang
    Kerenn

    ReplyDelete
  59. Paragraf pertama jleb banget dan setuju sekali, Bun... :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya tuh, kita butuh teman yang mau saling support apalagi kayak saya yang masih baru. Untungnya berteman dengan Mbak Muyas yang setia mesupport saya, hehehe..Thakns ya

      Delete
  60. Bunda saya komen di sini saja ya soalnya sudah komen di postingan yang ada di list bw.

    Btw saya juga baru bergabung di IIDN tapi baru gabung di grup FBnya saja. Klu gabung di IIDN Makassar ini gimana caranya bund?

    Seru ya kopdarnya, banyak sponsornya meski yang datang masih sedikit dan ada dramanya pula:D

    ReplyDelete